Friday, September 24, 2010

     Apa yang terbayangkan di pikiran dan hati serta jiwa anda ketika membaca judul diatas? "KODE RAHASIA NOKIA".
Apakah anda kira ini merupakan kode untuk membobol Nokia?atau kode kode nokia untuk agen rahasia,seperti James Bon 008 ^,^.Tentu saja bukan karena ini adalah kode kode seperti shortcut yang cukup anda ketikkan di home screen handphone nokia anda.
Sebelumnya apa ada yang belum tahu menahu arti home screen?seperti ini lah tampilan home screen handphone nokia

Home screen nokia series symbian











Home screen nokia java series 40








oiya sorry kalo anda semua sudah pada tahu tentang hal ini sebelumnya, atau mungkin sebagian ada yang bilang repost kali ya -_-"
Tapi mungkin sebagian dan sekelumit (*jiaah bahasanya) dari anda ada yang belom tahu.Nah saya disini mau ngasih tau sekelumit tentang kode kode rahasia dari handphone nokia.
Ocreeh tanpa berlama lama dan banyak cingcong langsung aja selamat menikmati (lho?) :
  • *#06# : naah ini gunanya buat ngeliat nomer IMEI hp nokia kita ,daripada pusing pusing bongkar hp keluarin baterai ngeliat di mesin handphone tangan lecet buka casing (chaape deech..-_-" ) mending cuman pencet dan pijit angka tersebut diatas.Gampang kan?
  • *#0000# : kalo yang ini digunakan buat ngecek versi Software handphone kita,jadi kita bisa tahu versi software handphone kita tanpa harus nanya ke dealer resminya,tukang hp, tukang servis hp,tukang sayur dan tukang tukang lainnya (lho?ngawur !!) 
  • *# 2820 # : ini digunakan buat melihat address bluetooth kita
  • Menu key : wah khusus yang ini khusus nokia symbian bro,dimulai dari symbian 6.0 keatas ,tau kan lambang menu yang mana? .jadi fungsinya di Hp nokia symbian kita ada taskmanager mirip mirip kaya di komputer gitu loch.
  • *# 7780 # : ini digunakan untuk mereset handphone nokia kita,reset ini akan menghapus semua entry seperti tombol kanan dan kiri,shortcut favorite, kontak handphone dan semua settingan handphone.Hati hati jika menggunakannya ya,sebaiknya untuk menggunakan code ini di sunahkan untuk membackup data handphone kita.jika tidak,terima akibatnya ....Hiiiii ngeri
  • *# 7370 #  : code ini digunakan buat mereset handphone tetapi hanya merubahbeberapa pengaturan dasar yang kita ubah,ya seperti ke pengaturan pabrik kalau di menu pengaturan handphone.ini tidak akan menghapus entry kalendar kok hanya mengatur ulang semua settingan yang anda setting manual.sebelum menggunakan code ini di sunahkan juga untuk membackup data data anda dahulu,karena jika terjadi hal hal yang tidak diinginkan.Saya tidak bertanggung jawab.hehe ^,^ V jadi WASPADALAH WASPADALAH..
 sebenarnya masih banyak code code yang lain yang tak kalah menakjubkan nya dengan code code "rahasia" yang saya postingkan ini.Insyaallah saya akan mengupdate lagi jika ada waktu ^,^ hehe

Google Search